Sosok Hasip Kalamuddin Syam di Mata Masyarakat Desa Matagual Dikenal Sangat Disegani Warga

TRIBUNJAMBI.COM, MUARABULIAN - Kabar duka menyelimuti Kabupaten Batanghari. Mantan Bupati Batanghari periode 1980-1991 Hasip Kalamuddin Syam meninggal dunia, Minggu (25/7/2021).
Ayah dari Camelia Pudji Astuti ini meninggal dunia sekira pukul 02.36 WIB dini hari. Di RSUD Raden Mattaher Jambi.
Jenazah mantan Wakil Gubernur Jambi H Hasip Kalimuddin Syam akan dimakamkan di samping makam istrinya di Desa Matagual, Kabupaten Batanghari.
“Matagual dan Muara Jangga Kecamatan Batin XXIV adalah kampung beliau. Saat ini sedang dalam perjalanan,†kata Mardianto selaku Pj Kepala Desa Matagual.
Ia menyebut, keluarga besar sebagian sudah di lokasi pemakaman. Masyarakat desa sangat merasa kehilangan sosok beliau yang sangat bermasyarakat dan punya jiwa sosial yang tinggi.
“Beliau sangat disegani masyarakat khususnya Muara Jangga dan Matagual. Jiwa sosialnya tinggi. Sangat kita teladani, apalagi beliau sejak sebagai Kepala Dina P dan K, selanjutnya Bupati Batanghari dan terakhir Gubernur Jambi,†pungkasnya.(tribunjambi/musawira)
• Jenazah Mantan Wakil Gubernur Hasil Kalimuddin Syam Dimakamkan di Matagual, Dilepas Gubernur Jambi
Baca juga: Sembari Menahan Tangis, Mantan Gubernur Jambi Ini Mengaku Kehilangan Sosok Hasip Kalimuddin Syam
Baca juga: Kecewa Pernikahannya dengan Lesti Kejora Ditunda, Rizky Billar Bocorkan Kapan Waktu yang Tepat
Belum ada Komentar untuk "Sosok Hasip Kalamuddin Syam di Mata Masyarakat Desa Matagual Dikenal Sangat Disegani Warga"
Posting Komentar