Gempa Magnitudo 52 Guncang Tambolaka NTT

Jakarta, CNN Indonesia --

Gempa dengan magnitudo (M) 5,2 mengguncang Tambolaka, Nusa Tenggara Timur (NTT).

"Magnitudo 5,2, 04 Agustus 2021 [pukul] 02:44:32 WIB, Lokasi: 9.30 LS, 119.32 BT. Pusat gempa berada di laut 18 km timur laut Tambolaka," demikian dikutip dari akun Twitter Badan Metorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), Rabu (4/8). 

"Kedalaman gempa 28 Km," tulis BMKG.


Gempa itu dirasakan cukup kuat di sejumlah wilayah yang dekat pusat gempa. "Dirasakan [dalam skala] MMI (Modified Mercalli Intensity) III-IV Tambolaka, III Waikabubak," tutup BMKG.

[Gambas:Twitter]

(arh)

[Gambas:Video CNN]

Belum ada Komentar untuk "Gempa Magnitudo 52 Guncang Tambolaka NTT"

Posting Komentar